Indonesia adalah negara kepulauan terluas di dunia, dan beriklim tropis Indonesia sehingga kekayaan keanekaragaman hayatinya begitu melimpah. Keanekaragaman hayatinya menempati urutan kedua setelah Brazil, termasuk keanekaragaman hayati berupa buah-buahan. Berbagai jenis buah-buahan tidak hanya lezat tetapi juga kaya akan manfaat kesehatan. Beberapa buah asli Indonesia yang memiliki manfaat yang baik untuk kesehatan antara lain:

Salak (Salacca zalacca). Salak kaya akan serat sehingga membantu proses pencernaan. Mengandung antioksidan yang baik untuk kesehatan kulit dan merupakan sumber energi yang baik karena kandungan gula yang tinggi.

Manggis (Garcinia mangostana). Manggis kaya akan antioksidan, termasuk xanthones yang memiliki khasiat anti-inflamasi. Banyak digunakan untuk obat antikanker karena mengandung vitamin C dan serat. Manggis juga dapat membantu kurangi risiko penyakit jantung serta meningkatkan kesehatan pembuluh darah sekaligus menurunkan kadar kolesterol jahat (LDL) dalam darah.

Sirsak (Annona muricata). Sirsak juga salah satu buah asli Indonesia yang dikenal memiliki potensi anti-kanker, mengandung vitamin C dan serat. Dalam sirsak juga mengandung senyawa antioksidan, seperti acetogenins, yang dapat membantu melawan kerusakan sel oleh radikal bebas. Bermanfaat untuk menjaga kesehatan sistem pencernaan dan banyak orang menggunakan ekstrak sirsak untuk masalah kulit tertentu, seperti jerawat dan eksim.

Mangga (Mangifera indica). Terdapat berbagai jenis mangga di Indonesia dengan rasa dan tekstur yang bervariasi. Mangga merupakan buah tropis yang populer dan sering dikonsumsi dalam berbagai bentuk, seperti mentah, diolah menjadi jus, atau sebagai bagian dari hidangan. Mangga Arumanis misalnya terkenal dengan daging yang lembut, manis, dan aroma yang khas, banyak terdapat di daerah Jawa Timur. Ada pula Mangga Kweni yang umumnya ditemukan di Bali. Mangga ini memiliki daging yang tebal, warna yang cerah, dan rasa yang manis.

Jambu Air (Psidium guajava). Ada 22 jenis jambu air yang tumbuh di Indonesia. Memiliki warna kulit yang bervariasi, seperti merah, hijau, atau kuning, tergantung pada varietasnya. Umumnya, jambu air memiliki bentuk bulat atau seperti pir. Kaya akan vitamin C dan serat, Mempunyai sifat anti-inflamasi dan antioksidan. Diketahui dapat membantu menurunkan tekanan darah. Jambu air adalah salah satu buah yang populer dan mudah ditemukan di pasar-pasar lokal di seluruh negeri.

Rambutan (Nephelium lappaceum). Buah berkulit merah yang lezat dengan daging putih yang manis. Rambutan sering dijadikan camilan segar. Rambutan mengandung antioksidan, seperti vitamin C, likopen, dan asam galat, yang dapat melawan radikal bebas dalam tubuh dan mendukung kesehatan sel. Di Indonesia sendiri ada kurang lebih 12 jenis rambutan antara lain, rambutan binjai, rapiah, antalagi, nona, dsb. Rambutan mengandung gula alami, seperti glukosa dan fruktosa, yang memberikan energi alami dan dapat membantu mengatasi kelelahan.

Pala (Manilkara zapota). Tanaman pala tumbuh di berbagai wilayah di dunia, termasuk Indonesia. Beberapa daerah di Indonesia, khususnya di Kepulauan Maluku, seperti Pulau Ambon dan Banda, dikenal sebagai sentra produksi pala. Pala yang dihasilkan di daerah ini memiliki kualitas dan aroma yang khas. Buah dengan kulit berwarna coklat dan daging yang manis. Pala sering digunakan untuk memberikan rasa dan aroma khas pada berbagai hidangan, termasuk kue, minuman, saus, dan masakan berbumbu.

Temukan berbagai buah lokal yang nikmat untuk disantap atau digunakan sebagai oleh-oleh khas. Kamu pun bisa menemukan beragam buah lokal di pasar-pasar tradisional maupun modern. Di awal tahun seperti sekarang ini sejumlah buah khas lokal seperti rambutan, durian, alpukat, jeruk dan salak banyak ditemui di pasar. (AT/2023)

Author

Write A Comment