Sebagian dari kamu mungkin menginginkan properti yang bisa digunakan untuk tempat berbisnis. Tapi masih bingung karena harga properti untuk tempat tinggal dan biaya sewa tempat usaha tidaklah murah. terlebih dahulu mari kita cek fakta berikut.

Definisi dan asal usul. Ruko adalah akronim dari rumah dan toko. Akronim ini dibuat tentu dengan alasan yakni bangunan ruko memang memiliki dua fungsi, sebagai tempat tinggal sekaligus tempat usaha. Biasanya, lantai pertama atau lantai dasar digunakan untuk kegiatan bisnis atau toko, sementara lantai-lantai di atasnya dapat dijadikan sebagai tempat tinggal atau kantor. Mengutip dari laman kompas.com, menurut Dosen Departemen Ilmu Sejarah Fakultas Ilmu Budaya Universitas Airlangga, Adrian Perkasa, ruko merupakan desain arsitektur yang dibawa oleh masyarakat Tionghoa dari Cina Selatan, atau dari Provinsi Fujian. Bangunan ruko ini biasanya berderet atau terkonsentrasi dalam satu kawasan, membentuk blok. Sang pemilik bisa langsung membuka usaha dan mengawasi dagangannya tanpa perlu harus bepergian dalam jarak yang cukup jauh. Ruko di Indonesia ini hampir sama dengan yang ada di Malaka atau Georgetown. Ruko memang menjadi solusi praktis buat bisnis dan tempat tinggal bagi masyarakat asia.

Jenis Ruko Berdasar Lokasi. Di Indonesia kita mengenal ruko sering dibangun di area perumahan. Biasanya oleh developer yang sama dengan perumahan dan digunakan sebagai fasilitas penunjang untuk penghungi perumahan. Kamu pasti sering melihat ruko-ruko semacam ini diisi oleh usaha laundry, kuliner, minimarket, bengkel, sehingga penghuni tidak perlu repot-repot ke lokasi yang jauh dari perumahan untuk mencari. Target marketnya sangat jelas karena spesifik untuk penghuni perumahan. Ada juga ruko dipinggir jalan yang berdekatan dengan lokasi strategis seperti sekolah, kampus, perkantoran, rumah sakit. Kalau di dekat sekolah/kampus maka ruko tadi bisa menjual peralatan alat tulis, fotokopi, penjilitan dan percetakan. Biasanya ada kompleks pertokoan yang terdiri dari belasan sampai puluhan deretan ruko. Desain dari ruko-ruko yang ada sekarang ini juga bervariasi, ada yang mengikuti tren modern minimalis bahkan ada yang tetap mengusung gaya klasik ruko bergaya modern.

Efisiensi Biaya. Dengan tinggal di ruko, kamu pun pasti lebih mudah memantau bisnis yang sedang kamu jalankan. Ruko buat bisnis dan tempat tinggal bikin kamu tidak perlu mengeluarkan biaya tambahan untuk menyewa tempat usaha. Semua kegiatan, baik itu bisnis maupun kegiatan sehari-hari, dapat dilakukan di satu lokasi. Ini sangat membantu dalam mengurangi beban biaya yang harus dikeluarkan setiap bulannya. Tata letak dan desain ruko bisa sesuai kebutuhan bisnismu. Selain itu, jika bisnis berkembang, kamu bisa dengan mudah menambah ruang usaha di lantai yang berbeda tanpa harus pindah lokasi.

Kenyamanan. Meski ada anggapan tinggal di ruko terasa kurang nyaman jika dibandingkan dengan tinggal di rumah tapak, kamu bisa menyulap ruko menjadi sebuah hunian yang nyaman. Karena luasannya yang terbatas sebaiknya hindari penggunaan partisi yang berlebihan, kalau memang terpaksa menggunakan sekat yang bisa dipertimbangkan adalah menggunakan partisi kaca. Interior yang harus diperhatikan lainnya adalah gunakan warna putih untuk dinding, furniture minimalis dan multifungsi serta pencahayaan yang cukup. Kamu bisa tetap memiliki tanaman indoor, pilih yang bisa bertahann di dalam ruangan tanpa perlu paparan sinar matahari secara langsung. Seperti lidah mertua, monstera, lavender, spider plant, lidah buaya, bunga peace lily, dsb.

Saat ini banyak developer yang membangun perumahan juga menawarkan deretan Ruko didepan areal perumahan atau cluster. Tertarik untuk memiliki ruko buat bisnis dan tinggal ? Jangan ragu untuk menghubungi Property Consultant GALAXY, kamu bisa berdiskusi dari lokasi, buget sampai dengan peluang investasinya. (AT/2024)

Author

Write A Comment