Di tengah isu korupsi oleh pihak Pertamina, penting bagi pengguna kendaraan untuk tidak hanya fokus pada harga BBM, tetapi juga memahami dampak pemilihan nilai oktan yang sesuai dengan spesifikasi motor. Nilai oktan BBM menunjukkan ketahanan bahan bakar terhadap knocking atau pembakaran yang tidak sempurna. Knocking bisa menyebabkan mesin cepat panas, performa menurun, dan meningkatkan konsumsi bahan bakar. So, memilih BBM dengan nilai oktan yang sesuai sangat penting untuk menjaga kesehatan mesin kendaraan. Yuk, simak nilai oktan yang pas buat motor kamu!

  1. Motor dengan kapasitas 100-125 cc. Rekomendasi BBM yang sesuai yaitu Pertalite (RON 90) atau setara. Motor dengan rasio kompresi 9:1 hingga 10:1 masih dapat menggunakan BBM dengan oktan menengah seperti Pertalite tanpa risiko knocking yang tinggi.
  2. Motor dengan kapasitas 125-150 cc. Rekomendasi BBM yang sesuai yaitu Pertamax (RON 92) atau setara. Dengan rasio kompresi 10:1 hingga 11:1, motor ini membutuhkan BBM dengan oktan lebih tinggi untuk menjaga pembakaran tetap optimal.
  3. Motor dengan kapasitas 150-250 cc. Rekomendasi BBM yang sesuai yaitu Pertamax (RON 92) atau Pertamax Turbo (RON 98). Motor dengan rasio kompresi 11:1 ke atas memerlukan BBM dengan oktan lebih tinggi untuk mencegah knocking dan meningkatkan performa.
  4. Motor Sport di atas 250 cc.Rekomendasi BBM yang sesuai yaitu Pertamax Turbo (RON 98) atau sekelasnya. Dengan rasio kompresi di atas 12:1, motor sport membutuhkan BBM beroktan tinggi untuk memaksimalkan tenaga dan efisiensi bahan bakar.

Oleh karena itu, pengguna kendaraan harus lebih bijak dalam memilih BBM, tidak hanya mempertimbangkan harga, tetapi juga memperhatikan kesesuaian nilai oktan dengan spesifikasi mesin kendaraan. Dengan memilih BBM yang tepat, kendaraan akan lebih awet, hemat bahan bakar, dan tetap memberikan performa terbaik dalam jangka panjang. (Fio/2025)

Author

Write A Comment